Social Icons

Pages

SCM

SCM

Jumat, 17 Januari 2014

             Di daerah Gombong kita dapat menjumpai satu makanan yang disebut Gembus. Gembus sebenarnya  makanan yang relatif cukup enak, khususnya jika dimakan saat malam dan masih hangat selepas digoreng. Makanan ini berasal dari ubi singkong dengan rasa yang tidak kalah dengan makanan-makanan kota. Proses pembuatannya pun cukup mudah yaitu mulai dari pengupasan singkong, kemudian dicuci dan diparut dengan mesin. Setelah itu parutan singkong diberi bumbu dan dikukus untuk dijadikan adonan. Dengan ditambah sedikit tepung maka adonan ini kemudian dibentuk menjadi berbentuk panjang dan melingkar seperti cincin. Gembus ini siap untuk digoreng dan dimakan. Jadi biasanya Gembus disiapkan oleh penjualnya dalam bentuk siap goreng seperti itu.
            Penjual Gembus biasanya berjualan dengan menggunakan angkringan yang dipanggul. Satu bagian untuk wadah Gembus siap goreng. Bagian yang lainnya untuk tempat anglo dan wajan penggorengan. Untuk menggoreng Gembus ini digunakan anglo tanah liat dengan bahan bakar arang, karena mungkin lebih menghemat biaya. Namun kalau sekarang lebih banyak penjual Gembus yang menggunakan kompor minyak tanah atau kompor gas. Setelah di lokasi, kemudian mulai menggoreng Gembus ini dan disajikan di tempat dasaran dari bambu. Gembus digoreng dalam minyak yang cukup panas sehingga diperoleh Gembus  matang dan tidak keras.
            Namun masih ada saja orang yang menganggap rendah terhadap makanan tradisional seperti gembus. Karena menurut mereka makanan tradisional seperti gembus itu sudah ketinggalan jaman  dan rasanya kampungan. Padahal rasanya yang gurih dan renyah dan tentunya sehat lebih baik untuk dikonsumsi daripada makanan siap saji lainnya
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Blogger Templates